JURNALIS.IAINPARE.AC.ID - Organisasi Aliansi Mahasiswa Seni (Animasi) baru saja menyelesaikan penetapan divisi untuk para anggota mudanya. P...
JURNALIS.IAINPARE.AC.ID - Organisasi
Aliansi Mahasiswa Seni (Animasi) baru saja menyelesaikan penetapan divisi untuk
para anggota mudanya. Proker ini dilaksanakan pada 05 sampai 13 Februari 2022
yang di khususkan untuk angkatan muda ini di laksanakan di kampus IAIN Parepare
dengan jumlah 68 Animator, Jum'at (11/2/22).
Adapun
jenis divisi kesenian yang ada di Animasi antara lain Qasidah, Vokal, Padus, Cinematography,
Tilawah, Tari, Sastra, Teater, Musik dan Seni rupa. Metode pembagian divisi
untuk para peserta ialah dengan cara peserta disuruh memilih di formulir yang
sudah di bagikan sebelumnya. Seperti minatnya apa saja, lalu di casting/diuji
di semua divisi, bukan hanya dari minat dan bakat yg dimiliki. Casting
dilakukan karena ingin melihat potensi peserta diluar dari pilihan peserta di
formulir. Karena tidak menutup kemungkinan bahwasanya mereka juga bisa berbakat
di devisi yang tidak mereka pilih.
Setelah
penetapan devisi, anggota akan diberi waktu 1 minggu untuk mempersiapkan
penampilan pada pementasan yang akan di lakukan yang disebut dengan Perform
Angkatan Muda (PERTANDA). Segala kebutuhan pementasan di rancang oleh Divisi
Pertunjukan yang ada di lembaga tersebut, dan membuat tim kru serta tim
produksi untuk pementasan yang akan dilakukan. Baik dari segi konsep maupun
eksekutornya.
"Semoga
angkatan muda menerima dengan baik dan mau belajar walaupun mungkin saja tidak
sesuai dengan kemauan hati, semoga tetap siap berproses di divisi manapun
itu." ucap Hasria, sekum demisioner Animasi.
Penulis:
FITRIANA
Editor:
Nurul Mutmainnah B
Tidak ada komentar