Page Nav

5

Grid

GRID_STYLE

IAIN Parepare

IAIN Parepare

Postingan Populer

Classic Header

{fbt_classic_header}

Postingan Populer

Breaking News:

latest

Pesan Dirjen Pendis Saat Kukuhkan Guru Besar IAIN Parepare

Parepare -- Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Muhammad Ali Ramdhani mengukuhkan Guru Besar Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare, P...

Parepare -- Direktur Jenderal Pendidikan Islam, Muhammad Ali Ramdhani mengukuhkan Guru Besar Institut Agama Islam Negeri (IAIN) Parepare, Prof. Dr. Sudirman L., MA., dan Prof. Dr. H. Hannani Hy, M.Ag pada Rabu (20/12/2023).

Dalam arahannya, Ramdhani berpesan bahwa Guru Besar adalah insan yang unggul dan mulia. "Manusia unggul adalah mereka yang selalu rendah hati saat berbicara, tetapi selalu luar biasa dalam tindakan," ungkap Guru Besar UIN Sunan Gunung Djati Bandung.

Manusia unggul, menurut Ramdhani adalah penjaga terhadap sesamanya. Dia adalah mata bagi yang buta, kekuatan bagi yang lemah, dan perisai bagi yang tak berdaya. Manusia terbaik ialah mereka yang berakhlak paling mulia. 

"Manusia tanpa kepribadian mulia tak ubahnya seperti mawar tanpa aroma wewangian," tandasnya.

Untuk bisa menghasilkan manusia yang unggul, harus dilakukan dengan kerja-kerja abnormal dan diluar dari kebiasaan. Maka, perlu adanya membuat terobosan dan inovasi pembeda diluar kebiasaan.

Manusia unggul tercipta dari berbagai terpaan dan tantangan yang mampu dihadapinya. Maka, yang unggul adalah yang mampu sabar menghadapi cobaan dan tantangan dalam menimba ilmu.

"Jika kita tidak keras pada kehidupan maka kehidupanlah yang akan keras pada kita. Sebaliknya, jika kita keras pada hidup ini maka kehidupan akan lunak pada kita," ujar Ramdhani di akhir arahannya.

Kegiatan pengukuhan ini dilanjutkan dengan Focus Group Discussion (FGD) Transformasi Alih Status Institut ke Universitas.(*)

Sumber: pendiskemenag | Editor: Faizal

Tidak ada komentar